Tips Sehat Berkendara Umum

naik kendaraan umum

Sobat sehat, tempat umum merupakan tempat yang beresiko tinggi untuk menjadi media penularan penyakit. Salah satunya adalah di dalam kendaraan umum. Sirkulasi udara yang minim, kotor, dan polusi/debu, membuat penumpang mudah terjangkit virus atau bakteri. Bukan hanya untuk alat transportasi darat saja, namun juga berlaku untuk alat transportasi udara maupun laut.

masker

Agar terhindar dari resiko terjangkit virus atau bakteri saat sedang dalam perjalanan menggunakan alat transportasi umum, maka kita perlu melakukan tindakan pencegahan, diantaranya :

  • Selalu gunakan masker pada saat bepergian menggunakan alat transportasi umum. Hal ini bertujuan untuk menjaga diri sendiri dari resiko penularan penyakit yang diidap penumpang lain

  • Siapkan gel pembersih/antiseptik di dalam tas Anda. Tidak dapat dipungkiri, saat berada di tempat umum, tangan kita pasti menyentuh atau memegang sesuatu. Kuman yang menempel pada tangan, secara tidak sadar dapat masuk ke dalam mulut. Untuk itu kita perlu membersihkan tangan dengan antiseptik begitu sampai di tempat tujuan


handsanitizer

  • Kumur dengan cairan antiseptik saat Anda sampai di tempat tujuan, untuk membasmi kuman yang terlanjur masuk ke dalam rongga mulut

  • Lakukan vaksinasi terlebih dahulu dan tindakan pencegahan lain yang diperlukan apabila Anda berniat mengunjungi daerah yang menjadi endemi infeksi penyakit menular seperti SARS, Flu Babi, MARS, Malaria,dan Flu Burung

  • Usahakan untuk langsung membersihkan diri/mandi ketika Anda telah sampai di rumah/tempat tujuan Anda, terlebih setelah bepergian jauh atau setelah mengunjungi orang sakit di Rumah Sakit.

  • Sesekali bersihkan peralatan bepergian Anda seperti tas, dompet, sepatu/sandal, atau barang lain yang mungkin dapat menjadi tempat menempelnya kuman. (dev/dev)

Comments

Popular posts from this blog

Acne Removal Series

Dampak Malnutrisi Bagi Kesehatan

Facial Wash All Type Skin